Hell Yeah Pointer 2 Sumpah Pemuda Di Era Milenial
  • Profil Saya

    Haii, Perkenalkan nama saya I Made Galah Pratama bisa dipanggil Galah, Saat ini saya sedang duduk di Bangku SMPN 9 Denpasar, Saya mulai aktif dibidang IT sejak kelas 6 SD, sehingga pada SMP pun saya ingin melanjutkan bidang tersebut, awalnya sih saya bingung ingin memilih ekstra apa, dan pada akhirnya saya memilih ekstra yaitu SIC ( SPENSYA IT COMUNITY ) dengan memilih Divisi OFFICE.

  • Lokasi Tercetusnya Sumpah Pemuda

    - Sumpah Pemuda pertama kali Dicetuskan di Rumah Pondokan milik seseorang bangsawan Tiong Hoa yang bernama Sie Kong Lian. Menurut Sejarah rumah tersebut sudah dibangun pada abad ke-20 pada tahun 1908. - INDONESISCHE CLUBHUIS/ CLUBGEBOUW, 1927 hingga Pada tahun 1927 Gedung Keramat 106 digunakan untuk melakukan kegiatan pergerakan. Bung Karno ( Presiden Pertama Republik Indonesia) bisa dibilang sering hadir di Gedung Keramat 106 untuk membicarakan Strategi para penghuni Gedung Keramat 106. Di gedung ini pun pernah digunakan sebagai Kongres Sekar Roekoen, Pemuda Indonesia, PPPI.

  • Sejarah Sumpah Pemuda

    - Sumpah Pemuda adalah Momentum Berkumpulnya Putra Putri Indonesia untuk menyatakan cita cita berdirinya Negara Republik Indonesia.Istilah Sumpah Pemuda tidak muncul begitu saja melainkan muncul setelah diberikannya, naskah Sumpah Pemuda tercantum pada prasasti di dinding Museum Sumpah Pemuda yang menggunakan Ejaan Van Ophuijsen, Mari Kita Bahas!!

Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928. Sumpah Pemuda dilakukan untuk Merayakannya hari dimana Pemuda Pemudi Indonesia yg berjuang untuk menyatukan seluruh Warga Negara Republik Indonesia. 

Pada Hari Jumat tanggal 28 Oktober 2022 di SMPN 9 DENPASAR telah dilaksanakannya Upacara Bendera bersama seluruh Warga Sekolah SMPN 9 DENPASAR dalam rangka merayakanya Hari Sumpah Pemuda. Dalam Acara tersebut telah dilakukannya 21 Acara Upacara bendera mulai dari Mengibarkannya Sang Saka Merah Putih, Mengheningkan cipta, Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lain-lain. Dan juga Acara ini juga tidak lupa dari namanya Bulan Bahasa,  Bulan Bahasa merupakan acara dimana kelas 7,8,9 melakukan perlombaan, mulai dari perlombaan Olimpiade IPA, IPS, MATEMATIKA, Story Telling,  Menggambar, Jegeg Bagus dan lain-lain. Dan dimana pada tanggal 28 Oktober 2022 bulan bahasa juga mengisi acara tersebut sebagai pengumuman Juara Lomba - lomba Bulan Bahasa dari juara 1-3, hingga Pemberian Penghargaan pada juara - juara lomba Bulan Bahasa yang dimeriahkan oleh Bapak/Ibu Guru dan Anak - anak Murid sekalian. "Suksma"

"Cukup menjadi sederhana, dan lihat siapa yang menerima kita apa adanya"
Oktober 30, 2022   Posted by sumpahpemudadieramilenial in with No comments
Read More

 - Sumpah Pemuda memang hari bersejarah bagi indonesia, tapi sumpah pemuda tidak akan berdiri jika tidak ada tokoh di balik itu. Kalian tau siapa tokoh di balik sumpah pemuda? Ayo kita bahas! Kongres Pemuda II dilaksanakan pada tanggal 27-28 oktober di Gedung Katholieke Jongelingen Bond, Batavia/Jakarta. Kongres pemuda itu dipimpin/diketuai oleh Soegondo Djojopoespito. Kongres tersebut memunculkannya Pemuda ( Sumpah Pemuda ). Terus, siapa yang terlibat dalam perumusan teks Sumpah Pemuda? Ayo kita bahas!!

- Mohammad Yamin :  Bertugas sebagai Merumuskan Isi Sumpah Pemuda yaitu Bahasa Persatuan Indonesia adalah Bahasa Indonesia.

- Soegondo Djojopoespito : Sebagai Ketua Kongres Pemuda II 

- Soenario Sastrowadoyo : Sebagai penasihat dalam perumusan naskah Sumpah Pemuda

- Wr. Supratman : Mencetuskan/merumuskan lagu kebangsaan Indonesia Raya 

- Djoko Marsaid : Wakil Ketua Kongres II 

- Amir Syarifuddin : Bendahara perumusan naskah Sumpah Pemuda 

- Sarmidi Mangoensarkoro : Bendahara perumusan naskah Sumpah Pemuda

- Sie Kong Liong : Menyediakan tempat tinggal sebagai tempat Kongres II 

- Kartosuwiryo : Menjadi sekretaris dalam perumusa Sumpah Pemuda  

- Johannes Leimena : Murid yang menjadi panitia Kongres II

- Pada tanggal 28 Oktober 1928, menjelang pukul 22.00 ( Jam 10 Malam) seluruh anggota Kongres Pemuda II diminta untuk berkumpul dengan tujuan merumuskan hasil kongres yang telah dibuatnya. Sewaktu dibicarakan Ikrar yang disebut Ikrar Pemuda dirubah Menjadi Ikrar Sumpah Pemuda dan makna dari Kongres Pemuda II adalah terwujudnya persatuan dan kesatuan Pemuda indonesia.

- Bagi saya yang harus menjalankan sumpah pemuda di era milenial ini adalah generasi muda maupun generasi bangsa bangsa, dengan cara menggunakan teknologi berupa media sosial dengan bijak guna menambah wawasan dan Tidak menyebarkan hoax.


- Sumber Artikel : 

https://www.kompas.com/stori/read/2022/05/25/110000379/tokoh-yang-terlibat-dalam-penyusunan-teks-sumpah-pemuda

- Sumber Gambar : 

https://pict.sindonews.net/dyn/850/pena/news/2021/10/26/15/580462/93-tahun-sumpah-pemuda-ini-13-tokoh-pentingnya-mcq.png

Oktober 09, 2022   Posted by sumpahpemudadieramilenial in with No comments
Read More

- Sumpah Pemuda Terlahir karena adanya Kongres Pemuda 2 yang berasal dari Perhimpunan Pelajar Pelajar Indonesia ( PPPI ) Kongres dilaksanakan di 3 gedung yang berbeda dan dibagi dalam 3 kali rapat, sehingga rapat tersebut menghasilkan ikrar yg disebut sumpah pemuda. Generasi Muda saat ini dalam melakukan sumpah pemuda yaitu banyak mulai dari teknologi dan lain lain. Sumpah pemuda di era kita saat ini pun memiliki makna tersendiri lo!!!! Mau tau? Yok kita simak! Sumpah pemuda di era kita saat ini memiliki makna lo! Yang pertama yaitu Untuk menyatukan Perjuangan Bangsa Indonesia, perjuangan para pemuda berakhir dengan memperoleh Kemerdekaan dengan mengorbankan waktu, tenaga, pikiran, harta dan jiwanya untuk menyatukan bangsa Indonesia. Makna yang kedua itu sebagai rasa cinta terhadap tanah air indonesia, contohnya itu mungkin mencintai Produk lokal,  budaya sendiri, keyakinannya, bahasa maupun sukunya.  

- Generasi Muda saat ini dapat juga menggunakan teknologi dalam melaksanakan sumpah pemuda di era milenial ini contohnya itu berupa bermain media sosial ( Instagram,  facebbok,  whatsapp dan lain-lain ) di media sosial ini sewajibnya kita menggunakan dengan bijak, contohnya itu berupa

1. Memanfaatkan teknologi untuk menghasilkan karya yang kreatif maupun menarik. 

2. Mengolah Informasi dengan bijak dan tidak menyebar hoax. 

3. Menghargai Orang lain walapun sedang bermain di media sosial. 

4. Tidak menggunakan produk luar

5. Dan Mencintai Tanah Air


Sumber Artikel : 

https://www.gramedia.com/literasi/makna-sumpah-pemuda/

- Sumber Artikel : 

https://kemahasiswaan.sahabatuap.id/makna-dan-peran-sumpah-pemuda-bagi-anak-anak-generasi-milenial/

- Sumber Gambar : 

https://akcdn.detik.net.id/visual/2015/04/22/7fc8b290-ff64-4c63-9492-cfa77eec1563_169.jpg?w=650

Oktober 09, 2022   Posted by sumpahpemudadieramilenial in with No comments
Read More

Search